Prosesor AMD Ryzen Pro, Solusi untuk Desktop Komersial

AMD, perusahaan penyedia prosesor memperkenalkan prosesor desktop AMD Ryzen PRO. Dirancang untuk bisnis, prosesor Ryzen PRO memberikan keandalan, keamanan, dan performa untuk menjawab kebutuhan beban kerja komputasi intensif yang berfokus pada enterprise. Desktop solutions yang berfokus pada komersial ini diharapkan tersedia di perangkat desktop Dell, HP, dan Lenovo dalam waktu beberapa minggu mendatang.
 
“Para pengguna PC bisnis sekarang membutuhkan tenaga pemrosesan yang lebih dari sebelumnya untuk menjalankan aplikasi yang tuntutannya kian hari kian bertambah. Untuk menjamin para pengguna dapat melakukan multi-task tanpa gangguan, dan untuk membantu melindungi dari ancaman-ancaman keamanan, kami hadirkan prosesor Ryzen Pro,” kata Jim Anderson, Senior Vice President and General Manager, Computing and Graphics Group AMD. Melalui siaran pers, Kamis, (31/8).
 
Prosesor Ryzen PRO dirancang terutama untuk sektor enterprise dan publik, teknologi AMD GuardMI memungkinkan keamanan silicon-level mutakhir mulai dari power-on hingga power-off yang membantu melindungi terhadap ancaman yang jumlahnya terus bertambah.
 
Prosesor Ryzen PRO juga memberikan kualitas dan keandalan tingkat komersial untuk menjamin umur panjang platform agar siap untuk melakukan komputasi di masa depan. Pengelolaan canggih yang berstandar terbuka membantu mengamankan bisnis agar tidak terkunci dalam solutions yang dimiliki. Teknologi mutakhir, seperti SenseMI dan hingga 8 processing cores, juga memberikan terobosan tingkat respons untuk sebagian besar aplikasi kelas enterprise dan alur kerja multi-tasking.
 
“Ryzen PRO dirancang untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan tersebut, dan kami bangga untuk berkolaborasi dengan jajaran para pemimpin industri yang kuat pada bermacam-macam desktop PC berbasis AMD yang menampilkan kekuatan dan fleksibilitas dari platform Ryzen PRO,” ujar Jim.
 
Dikatakan, dalam beberapa bulan kedepan, para pelanggan enterprise dapat merencanakan untuk membeli sistem berbasis prosesor Ryzen PRO dari para penjual PC terbaik termasuk Dell, HP, dan Lenovo.
 
“Itulah mengapa kami bangga untuk memperkenalkan PC OptiPlex 5055 yang menghadirkan CPU Ryzen PRO dan fitur-fitur keamanannya yang sudah ditingkatkan. OptiPlex 5055 adalah tambahan yang berharga pada portofolio PC desktop paling aman dan dapat dikelola di dunia yang sudah ada,” ungkap Tom Tobul, Vice President, Dell Commercial Client Solutions.
 
Tidak hanya itu, vendor PC HP juga mengakui keunggulan dari prosesor tersebut. Fitur-fitur kemanan yang tertanam di produk HP juga diklaim akan mampu bekerjasama dengan AMD.
 
“Para pelanggan kami menjalankan banyak aplikasi yang menuntut, termasuk VR komersial, dan kami berharap platform kami menggunakan seluruh keuntungan prosesor AMD Ryzen PRO dan pengaruh performa tingkat atas yang diberikan oleh Ryzen 7 PRO 1700X,” tambah Lorena Kubera, Vice President of Product Management, Commercial PCs, HP Inc.
 
Pihak Lenovo juga mengkonfirmasi akan menggunakan prosesor tersebut. Lenovo Thinkpad A Series dinyatakan akan menggunakan prosesor AMD Ryzen Pro.
 
“Pengalaman pelanggan adalah hal terpenting bagi Lenovo dan para partnernya. Bersama-sama kami berusaha untuk mengembangkan dan memberikan produk paling handal, dapat dikelola, dan aman di pasaran. Dan hari ini, bersama AMD, kami dengan gembira menyambut ThinkPad A series yang akan datang yang ditenagai oleh prosesor generasi ke-tujuh AMD PRO pada portofolio komersial kelas enterprise kami,” tutur Jerry Paradise, Executive Director, Lenovo Commercial Portfolio and Product Management.