Kartu Grafis AMD Radeon PRO W6000X Series Terbaru Hadirkan Terobosan Arsitektur AMD RDNA 2 Performa Tinggi untuk Mac Pro

GPU AMD terbaru memanfaatkan arsitektur AMD RDNA™ 2 dengan performa tinggi, dan efisiensi energi, AMD Infinity Cache dan teknologi canggih lainnya untuk mentenagai beban kerja desain dan pembuatan konten professional yang menuntut

– Kartu grafis AMD Radeon™ PRO W6800X Duo dengan teknologi interkoneksi AMD Infinity Fabric™ berkecepatan tinggi menghasilkan performa komputasi masif hingga 30.2 teraflop –

Santa Clara, California, AS —5 Agustus, 2021 — AMD (NASDAQ: AMD) hari ini mengumumkan ketersediaan kartu grafis AMD Radeon™ PRO W6000X series terbaru untuk Mac Pro. Jajaran produk kartu grafis terbaru menghadirkan performa dan ketajaman visual yang luar biasa untuk mendukung berbagai macam aplikasi dan beban kerja profesional yang menuntut, termasuk rendering 3D, pengomposisian video 8K, koreksi warna, dan banyak lagi.

Dibangun diatas arsitektur AMD RDNA 2 yang inovatif, AMD Infinity Cache dan teknologi canggih lainnya, jajaran grafis workstation baru ini mencakup kartu grafis AMD Radeon™ PRO W6900X dan kartu grafis AMD Radeon™ PRO W6800X. Para penguna Mac Pro juga memiliki pilihan untuk memilih kartu grafis AMD Radeon PRO W6800X Duo, konfigurasi dual-GPU yang memanfaatkan teknologi interkoneksi AMD Infinity Fabric berkecepatan tinggi untuk menghadirkan tingkat performa komputasi yang luar biasa.

“Kami mengembangkan kartu grafis AMD Radeon PRO W6000X series untuk melepaskan kreativitas profesional dan membantu mereka mewujudkan proyek yang lebih kompleks dan komputasi intensif, mulai dari menganimasikan aset film 3D ke komposisi adegan 8K, hingga pengembangan game,” ucap Scott Herkelman, Corporate Vice President and General Manager, Graphics Business Unit di AMD. “AMD Radeon PRO W6000X series dikemas dengan efisiensi energi yang luar biasa, unit komputasi yang ditingkatkan, dan saluran visual baru, memungkinkan pengguna Mac Pro untuk melakukan lebih banyak dalam waktu yang lebih singkat di berbagai aplikasi pro.”

Kemampuan dan fitur utama dari kartu grafis AMD Radeon PRO 6000X series GPUs meliputi:

  • – Dibangun pada proses manufaktur 7nm, arsitektur AMD RDNA 2 menawarkan serangkaian fitur canggih yang meningkatkan grafis profesional ke tingkat performa dan efisiensi baru.
  • – Memori GDDR6 hingga 64GB dengan bandwidth hingga 512 GB/s yang memberikan kecepatan transfer ultra-fast untuk mendukung aplikasi profesional dengan data yang intensif.
  • – Cache data tingkat akhir hingga (total) 256MB yang terintegrasi pada cetakan GPU dirancang untuk mengurangi latensi dan konsumsi daya.
  • –Menyediakan bandwidth tinggi, latensi rendah, koneksi langsung antara kartu grafis AMD local, memungkinkan komunikasi GPU-ke-GPU berkecepatan tinggi yang dirancang untuk memenuhi beban kerja kreatif saat ini.
ModelCompute UnitsStream ProcessorsMemory InterfaceFP32 TFLOPSInfinity Cache

Total Graphics PowerGDDR6
Memory
AMD Radeon PRO W6900X805120256-bitUp to 22128MB300W32GB
AMD Radeon PRO W6800X603840256-bitUp to 16.0128MB300W32GB
AMD Radeon PRO W6800X Duo120 (total)7680 (total)256-bit (per GPU)Up to 30.2256MB (total)400W64GB (total) 

Informasi lebih lanjut mengenai Mac Pro silakan kunjungi www.apple.com/mac-pro.

Sumber Pendukung

  • Pelajari lebih lanjut tentang kartu grafis AMD Radeon PRO 6000X series untuk Mac Pro disini
  • Dukung AMD di Facebook
  • Ikuti AMD di Twitter
  • Ikuti Radeon PRO di Twitter

Tentang AMD

Selama lebih dari 50 tahun, AMD telah mendorong inovasi dalam teknologi komputasi, grafis, dan visualisasi berperforma tinggi – blok bangunan untuk game, platform imersif, dan pusat data. Ratusan  juta konsumen, bisnis Fortune 500 terkemuka dan fasilitasi penelitian ilmiah mutakhir di seluruh dunia mengandalkan teknologi AMD setiap hari untuk meningkatkan cara mereka hidup, bekerja, dan bermain. Karyawan AMD di seluruh dunia berfolus pada pembuatan produk hebat yang mendorong Batasan dari apa yang mungkin. Untuk inormasi lebih lanjut tentang bagaimana AMD mengaktifkan hari ini dan menginspirasi hari esok, kunjungi AMD (NASDAQ: AMD) website, blog, laman Facebook dan Twitter.

AMD, the AMD Arrow logo, Radeon, AMD RDNA, Infinity Fabric, and combinations thereof are trademarks of Advanced Micro Devices, Inc. Apple, Mac Pro, and the Apple Logo are trademarks of Apple Inc., registered in the U.S. and other countries. PCIe is a registered trademark of PCI-SIG Corporation. Other product names used in this publication are for identification purposes only and may be trademarks of their respective companies.