AMD Akan Rilis VGA Radeon RX 500X?

Jika dilihat dari beberapa waktu ini, lama tidak terdengar mengenai kabar AMD akan merilis kartu grafis terbarunya. Namun baru baru ini muncul sebuah rumor terbaru bahwa kabarnya AMD akan merilis VGA Radeon dengan seri RX 500X.

Kabarnya, performa dari VGA RX 500X ini lebih cepat 5-6% daripada RX 500 Series. Jika dilihat dari serinya, memang sepertinya VGA Radeon RX 500X ini akan menjadi VGA rebrand dengan sedikit optimasi dari Radeon RX 500 Series.

Selain itu, AMD juga dilaporkan bahwa perusahaannya akan merilis VGA Radeon RX 500X Series ini pada bulan Juni-Juli yang mana kemungkinan akan berhadapan dengan VGA low-end/mid-range NVIDIA GTX 1100 Series terbarunya.