AMD Akan Luncurkan APU Ryzen dan GPU Vega Mobile Baru di 2018

AMD siap menggelontorkan produk komputasi berperforma tinggi dengan mengumumkan APU Ryzen baru yang mengintegrasikan grafis Vega dan GPU mobile Vega.

Ryzen mengintegrasikan Vega
Para perakit desktop PC yang ingin membangun gaming PC terjangkau perlu menyimak dua APU Ryzen baru yakni Ryzen 5 2400G (US$169) dan Ryzen 3 2200G (US$99).

Ryzen 5 2400G mengusung empat inti dan berjalan dengan base clock 3,6 GHz dengan boost clock 3,9 GHz. Ia juga dilengkapi dengan 11 Compute Unit berbasiskan Vega. Ryzen 3 2200G juga mengusung empat inti, tapi berjalan pada kecepatan base clock 3,5 GHz dengan boost clock 3,7 GHz. Ryzen 3 2200G juga dilengkapi dengan 8 Compute Unit.

Meskipun kedua APU baru tersebut tidak akan memecahkan rekor benchmark, tapi tetap menawarkan chip grafis kelas dekstop pada satu paket tunggal. Menurut AMD, Ryzen 5 2400G menawarkan performa setara dengan Intel Core i5-8400 dan GeForce GTX 1030. Dibanderol US$169, Ryzen 5 2400G lebih terjangkau dibandingkan dengan kombinasi Intel dan NVIDIA serta TDP lebih rendah pula.
AMD menyatakan bahwa kedua APU baru tersebut akan tersedia di Februari. Bagi yang ingin melakukan upgrade akan menyambut gembira bahwa APU baru ini kompatibel dengan motherboard seri 3 yang ada saat ini, hanya perlu memperbarui BIOS.

Vega ke ranah mobile
Tak ingin ketinggalan dengan inisiatif NVIDIA dengan Max-Q, AMD juga mengumumkan GPU Radeon Vega Mobile. Seperti varian desktop, Vega Mobile juga akan menggunakan memori HBM2. Ia juga memiliki ukuran lebih kecil dengan ketebalan hanya 1,7 mm. Jika Anda menginginkan solusi gaming mobile dari AMD, Vega Mobile bisa menjadi awal notebook gaming kelas atas berdimensi ramping dari AMD.