SAP SE hari ini memperkenalkan SAP Digital Manufacturing Cloud, yakni sebuah solusi baru untuk membantu perusahaan dalam mengoptimalkan performa, meningkatkan kualitas dan efisiensi produksi, serta menjamin keselamatan kerja.
“Produsen di era Industri 4.0 memerlukan solusi yang cerdas, berjaringan, dan prediktif,” kata Bernd Leukert, anggota dewan eksekutif SAP SE untuk produk dan inovasi dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (27/4/2018).
Bernd menambahkan, solusi cloud manufaktur SAP SE membantu pelanggan mengambil keuntungan dari industrial Internet of Things dengan menghubungkan peralatan, orang, dan operasi di seluruh rantai pasokan digital yang diperluas dan mengintegrasikan manufaktur dengan operasi bisnis.
Dibangun berdasarkan keahlian SAP dalam industri Internet of Things (IoT), analytics prediktif, dan jaringan suplai, solusi ini dapat membantu produsen menggunakan beragam jenis teknologi industri 4.0 di dalam cloud. Peluncuran solusi ini diumumkan dalam acara Hannover Messe 2018 yang diadakan di Hannover, Jerman, 23-27 April 2018.
Solusi cloud yang baru ini memperluas dan melengkapi portofolio manufaktur digital solusi on-premise dari SAP dan tersedia dalam bundel yang berbeda untuk melayani pabrik dengan berbagai ukuran, baik dalam discrete industries dan process industries dan peran dalam organisasi masing-masing.
Para pelanggan SAP dapat memilih beragam opsi di dalam solusi SAP Digital Manufacturing Cloud yang menyediakan semua solusi dalam portofolio cloud manufaktur atau solusi SAP Digital Manufacturing Cloud untuk wawasan yang berfokus pada manajemen kinerja dan kualitas prediktif.