Dua Kipas Besar Untuk Jaga Temperatur

POPULARITAS kartu grafisPower ColorRadeon R9 285 Turbo Duo yang dirilis pada September 2014 terus meningkat. Maklum, teknologi yang dipakai, termasuk desainnya mampu memberikan performa yang apik saat digunakan. Kencang, tapi panas yang dikeluarkan tetap terjaga karena keberadaan dua kipas besar.
1008250Kipas-Besar780x390

Seri ini dikeluarkan tidak hanya untuk menutup jarak yang cukup lebar antara R9 280 dan R9 290. Teknologi yang digunakan mendukung Mantle, itu bisa membuat beberapa game jadi makin kencang untuk dimainkan. Tidak ketinggalan, mendukung penuh DirectX 12 dan resolusi 4K.

Power Color Radeon R9 285 Turbo Duo mumpuni untuk menjalankan game-game terbaru karena memiliki memory interface 256-bit. Lantas, tersedia 2 GB memory grafis yang mampu menghasilkan gambar dengan baik di resolusi Full HD.

Desain

DUA kipas besar yang terdapat pada kartu grafis ini bukan untuk sekedar gaya-gayaan meski terlihat keren. Kipas itu memiliki peran penting untuk membuat panas yang keluar saat Power Color Radeon R9 285 Turbo Duo bekerja lebih stabil.

Saat idle, temperatur kartu grafis ini berada di kisaran angka 33-35 derajat celcius. Tugas dua kipas besar itu terasa saat beban maksimal diberikan pada kartu grafis ini. Dijaga supaya tetap berada di antara 70-75 derajat celcius.

Meski bekerja keras, noise yang muncul saat kipas besar itu sangat kecil. Jadi, tidak mengeluarkan suara yang mengganggu. Kartu grafis yang membutuhkan daya melalui 2×6 soket power itu juga cukup hemat energi. Saat idle, power consumption 68 watt, sedangkan ketika diberi beban maksimal, memakan tenaga 238 watt. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal saat menggunakan kartu grafis ini, pastikan menggunakan power supply 500 watt.

Kelengkapan lain yang terdapat di Power Color Radeon R9 285 Turbo Duo, terdapat Display Port, HDMI, dan dua DVI.

3DMark

UJI coba kemampuan Power Color Radeon R9 285 Turbo Duo menggunakan Sky Diver mendapat hasil yang memuaskan. Skornya 17.086 dengan angka rata-rata 56.8 FPS. Nilai yang tinggi membuat mainstream game bisa dijalankan dengan lancar. Tidak perlu ada kekhawatiran akan nge-lag saat asyik bermain.

Hasil yang sama juga didapat saat menguji kartu grafis ini dengan tes yang lebih berat, yakni Fire Strike. Skor yang didapat 6511, dan Radeon seri R9 285 ini secara stabil bisa mengirimkan gambar rata-rata 30 – 38 FPS. Itu juga menjadi tanda bahwa tidak perlu ragu untuk bermain beberapa game dengan seting grafis tertinggi.

Furmark

KARTU grafis ini didesain untuk bisa menjalankan game dengan resolusi tinggi. Itulah terbukti dengan hasil uji melalui Furmark saat Power Color Radeon R9 285 Turbo Duo diberikan beban maksimal. Hasilnya tidak mengecewakan karena mendapat nilai rata-ratanya 45 FPS.

Cinebench R15

Power Color Radeon R9 285 Turbo Duo juga cocok untuk menjadi partner videography. Benchmark menggunakan Cinebench R15 mendapatkan nilai 79.78 FPS. Angka yang tinggi itu bisa menjadi rujukan bahwa kartu grafis ini tepat untuk diajak video editing.

GAME

HASIL benchmark yang tinggi pada 3DMark menjadi alasan untuk menjalankan berbagai game dengan setting grafis tertinggi. FIFA 15 misalnya, tidak masalah dimainkan dengan pilihan grafis apapun. Mau FPS dikunci pada 30 FPS, 60 FPS, atau no limit dengan dengan rendering quality: high tidak ada masalah.

Permainan dengan resolusi 1920×1080 dan memilih MSAA Option x4 yang membuat game jadi lebih berat tetapi konsekuensi grafis yang lebih baik, juga tidak masalah. Pasalnya, saat game dijalankan dengan semua parameter itu, dalam satu detik bisa mengirimkan 120 FPS.

Game popular lainnya yakni Battlefield 4 juga begitu. Seting tertinggi boleh diaplikasikan saat bermain secara offline maupun online. Kualitas grafis Ultra masih mendapatkan FPS yang bagus dengan rata-rata 55 FPS. Hasil tidak terlalu ngedrop meski permainan berada di daerah dengan grafis yang rumit maupun banyak musuh.

Dua game itu tidak memberikan beban berarti bagi Power Color Radeon R9 285 Turbo Duo, termasuk Need for Speed: RIVALS. Game yang mengunci FPS di angka 30 ini selama pengujian mendapat nilai maksimal terus menerus. Saat sedang kejar-kejaran atau diburu polisi tidak membuat FPS jatuh. Balapan makin terasa nyata.

Berpetualang bersama si cantik Lara Croft makin asyik menggunakan kartu grafis ini. Itu dikarenakan hasil FPS yang tinggi saat diuji menggunakan internal benchmark, game Tomb Raider. Coba saja bermain dengan kualitas grafis Ultimate, masih mendapatkan 46.4 FPS dengan nilai tertinggi 60 FPS.***
sumber: tekno.kompas.com