G.SKILL Hadirkan RAM DDR4 untuk AMD Ryzen

AMD Ryzen baru saja resmi diluncurkan beberapa hari lalu. Beberapa produsen motherboard pun langsung memperkenalkan produk-produk mereka yang mengusung soket AM4, yang mendukung lini prosesor AMD Ryzen tersebut. Tidak mau ketinggalan, kini giliran produsen memori yang memperkenalkan produk yang dikonfigurasi sehingga cocok untuk prosesor baru AMD tersebut, termasuk G.SKILL.

G.SKILL-DDR4-AMD-Ryzen

Hadirkan RAM DDR 4 Flare X dan FORTIS
G.SKILL mengumumkan dua RAM DDR4 baru mereka, yaitu Flare X dan FORTIS. Flare X disebut sebagai penerus seri Flare yang sempat populer di era DDR3. Sementara FORTIS merupakan seri yang ditujukan utamanya untuk kalangan gamer. Kedua lini RAM DDR4 baru ini menawarkan pilihan kapasitas dari 16 GB hingga 64 GB untuk setiap kit.

Flare X dan FORTIS akan tersedia dalam opsi kecepatan DDR4-2133 dengan timing 15-15-15-35 dan DDR4-2400 dengan timing 15-15-15-39 atau 16-16-16-39. Namun, khusus untuk Flare X, G.SKILL juga akan menawarkan dua opsi kecepatan yang lebih tinggi. Dua opsi kecepatan tinggi itu adalah DDR4-3200 dengan timing 14-14-14-34 dan DDR4-3466 dengan timing 16-16-16-36. Kedua konfigurasi kecepatan tinggi itu disebut sudah divalidasi di platform AM4.

Siap Bulan Maret 2017 Ini
Kedua RAM DDR4 baru G.SKILL ini disebut akan siap dipasarkan bulan Maret 2017 ini. Sayangnya, G.SKILL masih belum memberikan informasi harga untuk RAM DDR4 baru mereka untuk AMD Ryzen ini. Satu informasi yang sempat diutarakan oleh G.SKILL adalah seri FORTIS akan jadi opsi RAM DDR4 yang terjangkau untuk gamer.